Gak Baik Dipakai Terus-Terusan, Berapa Lama sih Batas Maksimal Menggunakan Kuteks?

Reporter : Devi Puspitasari
Jumat, 5 Juni 2020 18:30
Gak Baik Dipakai Terus-Terusan, Berapa Lama sih Batas Maksimal Menggunakan Kuteks?
Menggunakan kuteks juga ada batas waktunya, lho.

Kamu suka memakai kuteks? Kuteks memang bisa dijadikan andalan ya untuk membuat penampilan kuku kita lebih cantik dan sempurna. Apalagi, saat ini sudah banyak pilihan warna yang bisa kamu pilih.

Sayangnya, memakai kuteks terlalu lama ternyata bisa berbahaya lho untuk kesehatan kuku kita. Kalau begitu, berapa lama sih batas maksimal pemakaian kuteks yang dianjurkan? Dikutip dari berbagai sumber, yuk simak ulasannya berikut ini.

1 dari 3 halaman

Ilustrasi memakai kuteks © Diadona

Menurut ahli kulit dan kuku bersertifikat Dana Stern, idealnya lama penggunaan kuteks yakni sekitar tiga minggu saja.

Pasalnya, bila kuteks dipakai dalam jangka waktu yang lama, malah bisa menyebabkan masalah kuku. Salah satunya munculnya bercak putih yang disebut granulasi keratin.

" Saat cat kuku dibiarkan dalam jangka waktu lama (biasanya pada kuku kaki lebih dari satu bulan) sesuatu yang disebut granulasi keratin bisa berkembang," kata Stern yang dilansir dari Huffington Post.

Granulasi keratin sendiri adalah kondisi timbulnya bercak putih dan kasar pada kuku yang terbentuk saat kuteks dihapus bersama dengan permukaan lapisan sel kuku.

2 dari 3 halaman

Dampak Memakai Kuteks dalam Waktu Lama

Selain itu, lama pemakaian kuteks juga tergantung dengan kondisi kuku lho. Bila mengalami sederet gejala berikut ini, tandanya kuku kita memang harus beristirahat dulu dari kuteks.

" Jika kuku mengalami pengelupasan berlebihan, dehidrasi, dan perubahan warna. sekarang saatnya kukumu beristirahat dari kuteks untuk memungkinkan perbaikan dan regenerasi sel-sel kuku (onikosit)," jelas Stern.

Memakai kuteks dalam jangka waktu lama juga berpotensi menyebabkan kuku jadi kuning dan kusam. Hal ini disebabkan zat kimia yang terkandung dalam kuteks bisa menodai kuku dan membuatnya tampak kuning. Nggak banget kan?

3 dari 3 halaman

Pastikan Kuteks Bebas Bahan Berbahaya

Ilustrasi memakai kuteks © Diadona

Dermatologis lainnya, Sonia Batra menjelaskan bahwa ada beberapa merek kuteks yang mengandung bahan kimia berbahaya sehingga bisa berpotensi merusak kuku. Jadi, pastikan kamu baca komposisinya lebih dulu ya sebelum menggunakan.

" Yang terbaik adalah membaca label (pada kuteks) sebelum digunakan karena berbagai merek cat kuku mengandung bahan kimia yang berpotensi berbahaya dan mengiritasi. Diantaranya alkohol, berbagai wewangian, toulene, formaldehyde dan dibutyl phthalate," terang Batra yang dikutip dari Today.

Setelah memakai kuteks cukup lama, kamu bisa merawat dulu nih kukumu dengan menggunakan minyak yang dikhususkan untuk kuku.

So, itu dia batas maksimal pemakaian kuteks yang dianjurkan. Meski kita suka banget pakai kuteks, menjaga kesehatan kuku tetap jadi yang utama ya.

Beri Komentar