Demi Bantu Orang Tua, Bocah 14 Tahun Ini Jualan Kue Keliling dari Pagi sampai Larut Malam

Reporter : Devi Puspitasari
Jumat, 23 Oktober 2020 16:16
Demi Bantu Orang Tua, Bocah 14 Tahun Ini Jualan Kue Keliling dari Pagi sampai Larut Malam
Sangat berbakti, ya.

Pandemi yang tak kunjung usai ternyata membawa cerita pilu tersendiri bagi bocah 14 tahun bernama Muhammad Haiqal. Di saat anak seusianya belajar dan bermain bersama teman, ia harus membantu orang tuanya berjualan kue keliling sampai larut malam.

Cerita Haiqal ini dibagikan oleh seorang pengguna Instagram dengan akun @rhmadii_. Berikut kisah selengkapnya.

1 dari 4 halaman

Terkena Dampak Pandemi

Potret Muhammad Haiqal © Diadona

Dilansir dari akun itu, Haiqal terpaksa ikut mencari nafkah karena sang ayah yang terdampak pandemi. Dulunya, ayah Haiqal adalah seorang buruh bangunan. Tapi akibat pandemi corona ini, ayahnya sudah tak lagi memiliki pekerjaan.

Setiap harinya, Haiqal sudah turun ke jalanan menjajakan kuenya dari jam 4 pagi dengan menggunakan sepeda. Kue dagangannya akan ia ikat di bagian kursi belakang sepeda.

2 dari 4 halaman

Biasanya, kue-kue dagangan Haiqal akan habis sekitar jam 10 atau 11-an siang. Setelah itu, ia akan kembali berjualan jam 2 siang sampai larut malam.

Haiqal dan orang tuanya sendiri tinggal di sebuah rumah sewaan yang ada di gang Hijrah, Kitun, Kelurahan Barabai Darat, Kalimantan Selatan.

3 dari 4 halaman

Keinginan Haiqal

Potret Muhammad Haiqal © Diadona

Seperti anak lainnya, Haiqal juga memiliki keinginan. Bocah 14 tahun ini ingin punya handphone.

" Kegigihan Haiqal bekerja mungkin masih belum seperti harapan yang ia dapat karena impiannya adalah ingin memiliki HP entah itu HP apa aja masih belum terwujud," tulis keterangan akun @rhmadii_.

Bersyukurnya, belum lama ini keinginan Haiqal untuk punya hp bisa terwujud. Melansir dari kalsel.antaranews.com, Wakapolres Banjarmasin AKBP Sabana Atmojo memberikan Haiqal hadiah handphone. Ia merasa empati dengan sang anak karena kegigihannya berjualan.

4 dari 4 halaman

Komentar Warganet

Kisah perjuangan Haiqal ini pun viral di media sosial. Nggak sedikit netizen yang membanjiri kolom komentar akun @rhmadii_ dengan doa untuk Haiqal.

"Semoga dengan kerja kerasnya saat ini menjadi tangga untuk meraih kesuksesan," tulis akun @roby_r.h.

"Semoga dimurahkan rezeki dan dipermudah segala urusan," doa dari akun @fazilawatisarain.

"Sehat sehat terus dek, semoga usahanya lancar dan jadi aanak yang sukses aamiin yaallah," komentar akun @halipahnrr.

Semangat dan sehat selalu ya buat Haiqal. Semoga keinginannya yang lain bisa terwujud juga, ya.

      View this post on Instagram      

A post shared by KONTEN INSPIRATIF (@rhmadii__) on

Beri Komentar