Penuh Haru, Ria Ricis Dibantu Anjing Untuk Segera Pulang Menemui Almarhum Ayahnya

Reporter : Wicha Mashita
Minggu, 6 Juni 2021 20:35
Penuh Haru, Ria Ricis Dibantu Anjing Untuk Segera Pulang Menemui Almarhum Ayahnya
Sayangnya, kisah yang menyentuh ini nggak sempat Ricis bawa pulang untuk ayahnya.

Ria Ricis sekeluarga baru saja kehilangan sosok ayah yang begitu dicintai. Pada 4 Juni 2021, sang ayahanda, Sulyanto bin Sastro Martoyo meninggal dunia dikarenakan sakit.

Sayangnya, Ria Ricis saat itu sedang berada di Flores, NTT. Ia bersama rombongannya telat mengetahui kabar duka tersebut lantaran sedang berada di pegunungan Flores yang mana tidak ada sinyal.

Namun, siapa sangka kalau perjalanan Ricis untuk kembali turun dibantu alam semesta agar bisa segara pulang untuk menemui ayahnya?

1 dari 4 halaman

Ria Ricis Dibantu Anjing

Ria Ricis Dibantu Anjing Saat di Flores © Diadona

Di hari meninggalnya sang ayah, Ricis dan rombongan sedang berada di desa adar War Rebo, Manggarai, Nusa Tenggara Timur. Ia mengalami kejadian menyentuh di sana yang mulanya akan Ricis ceritakan kepada sang ayah begitu tiba di Jakarta. Apalagi, ayahnya suka sekali melihat foto-foto Ricis tiap liburan.

Ria Ricis membagikan momen menyentuhnya saat turun dari ketinggian 1.200 Mdpl melalui akun TikTok dan Instagram-nya. Ia dibimbing seekor anjing untuk turun ke bawah selama kurang lebih 2 jam lamanya.

2 dari 4 halaman

Dalam video TikTok-nya itu Ria Ricis terlihat mengikuti jalan setapak yang dilalui sang anjing sambil membawa tongkat. Bertuliskan caption, " Namanya Pluto. Dia nuntun saya dari puncaknya weirebo ke bawah selama kurleb 2 jam sampai saya naik kendaraan..."

Ricis juga membagikan perasaannya jika saja sang anjing bisa bicara untuk menyampaikan pesan kepadanya.

" Mungkin kalau anjing ini bisa bicara, dia akan bilang.... ayo Ricis, cepetan jalannya. semua orang cariin kamu.."

@riaricis

namanya Pluto. dia nuntun saya dari puncak weirebo ke bawah selama kurleb 2 jam sampai saya naik kendaraan...

? original sound - mickayla

3 dari 4 halaman

Berita Duka Datang

Ria Ricis dan Ayahnya © Diadona

Melalui Instagram Story-nya, Ricis juga membagikan pengalamannya. Saat turun, Ricis masih ceria dan bercanda dengan lainnya. Ia pun baru tahu kabar duka ayahnya meninggal saat kondisinya sudah stabil. Ricis nggak bisa membayangkan bagaimana jika ia mengetahuinya sebelum turun.

" Saya Saat turun kurang lebih 2 jam jalan kaki, kondisi saya masih ceria dan masih bisa becanda sama yang laiin. Masih saling menghibur. Saya gak tau gimana kalau warga di sana infoin saat sebelum saya turun," ceritanya.

4 dari 4 halaman

Ria Ricis Dibantu Anjing Saat di Flores © Diadona

" Bahkan anjing ini menuntun saya turun, temenin sampai ke pinggir jalan besar. terima kasih, alam semesta, terima kasih kerja samanya," lanjut Ricis.

Content Creator berusia 25 tahun itu pun berusaha pulang ke Jakarta secepat yang ia bisa untuk menemui ayahnya. Turut berduka cita Ricis, semoga almarhum tenang di sisi-Nya.

Beri Komentar