Peringati Hari Anak Nasional, Begini Cara Menjaga Kesehatan Mental Anak di Masa Pandemi

Reporter : Kurnia
Jumat, 23 Juli 2021 10:01
Peringati Hari Anak Nasional, Begini Cara Menjaga Kesehatan Mental Anak di Masa Pandemi
Di masa pandemi Covid-19 yang serba sulit, anak pasti stress dan lelah

Masih dalam suasana pandemi Covid-19, Hari Anak Nasioanl kembali diperingati pada 23 Juli 2021. Lebih parahnya lagi, di peringatan Hari Anak Nasional kali ini dipersulit dengan PPKM Darurat di beberapa wilayah Indonesia.

Hal-hal semacam ini membuat tumbuh kembang anak menjadi lebih sulit sehingga peran orangtua menjadi lebih besar untuk mengawal masa depannya.

Dikutip dari laman Liputan6.com pada 23 Juli 2021, Psikolog Anak, Fathya Artha Utami dan Pemilik Utama Spice, Ria Templer membagikan tips untuk membangun suasana rumah yang positif dan nyaman bagi anak maupun orangtua dalam menghadapi pandemi Covid-19.

Bagaimana cara menjaga kesehatan mental anak di masa pandemi Covid-19 seperti saat ini?

1 dari 5 halaman

Menjaga Keseimbangan antara Keluarga dan Pekerjaan

Ilustrasi Keluarga © Diadona

Moms pasti tahu jika peran orangtua sangat besar bagi anak, terlebih di masa-masa sulit seperti saat ini.

Orangtua perlu saling berkompromi setiap hari atas peran dan tugas yang dijalani. Tentukan mana yang menjadi prioritas dan kapan saatnya perlu fokus ke keluarga.

Pasangan suami istri bisa berbagi tugas, bukan hanya Moms, Deddy juga harus bisa membagi waktu dengan anaknya sehingga hubungan mereka bisa lebih dekat lagi.

2 dari 5 halaman

Mengetahui Ciri-Ciri Anak yang Sedang Stres

Bukan hanya orang tua, anak-anak di luar sana juga banyak yang stress saat menghdapi pandemi Covid-19.

Moms perlu perhatikan perubahan perilaku serta emosional anak. Anak-anak mungkin juga akan keluhkan beberapa masalah pada fisik mereka. Jika hal-hal tersebut terjadi, itu merupakan ciri-ciri stress yang dialami oleh mereka, lho.

Setelah Moms dan Deddy tahu, maka akan lebih mudah untuk mencari penanganan yang tepat untuk mereka.

3 dari 5 halaman

Komunikasikan Emosi Anak

Ilustrasi Keluarga Kecil © Diadona

Untuk menjaga kesehatan mental keluarga, kepekaan orangtua untuk deteksi perilaku dan tingkat stress anak sangat dibutuhkan ya Moms.

Caranya, Moms bisa mengomunikasikan atau menanyakan emosi dengan anak secara jujur agar kita tahu kebutuhan mereka.

Dengan mengomunikasikan secara jujur, Moms dan anak-anak bisa menyusun strategi untuk saling menenangkan emosi yang dirasakan. Pahami juga bahwa semua emosi yang dirasakan itu benar dan diterima.

4 dari 5 halaman

Dampingi Anak dan Bantu Mereka Kelola Emosinya

Sama halnya dengan orangtua, selama pandemi anak-anak pun bisa merasakan sedih, takut, merasa tidak aman, dan bahkan juga frustrasi. Bedanya, orangtua lebih mampu untuk mengelola dan mengekspresikan emosi.

Untuk itu, Moms dan Deddy perlu mendampingi anak-anak dalam mengelola emosinya. Diazens bisa menggunakan metode HADIR: Hadapi dengan Tennag, Anggap semua perasaannya penting, Dengarkan tanpa distraksi, Ingat untuk bantu menmai emosi anak, dan Rembukan opsi.

Setelah itu Moms bisa berikan batasan kemudian berikan solusi untuk masalah yang mereka hadapi.

5 dari 5 halaman

Pentingnya Relaksasi bagi Keluarga

Ilustrasi Keluarga Bermain Gadget © Diadona

Melakukan relakssai dengan kegiatan menyenangkan di akhir pekan selama di rumah aja bisa menjadu solusi.

Buat anak-anak senang dengan kegiatan-kegiatan baru yang menyenangkan. Hal-hal kecil yang terihat sepele ini bisa menenangkan dan merelaksasi pikiran anak yang cukup tegang selama satu minggu lho, Moms.

Selamat berakhir pekan dan Salam Hari Anak Nasional!

Beri Komentar