Begini Cara Memilih Kelapa Muda yang Berkualitas, Jangan Sampai Salah, Ya!

Reporter : Bagus Prakoso
Kamis, 26 November 2020 15:20
Begini Cara Memilih Kelapa Muda yang Berkualitas, Jangan Sampai Salah, Ya!
Memilih kelapa muda yang berkualitas memang susah jika harus melihat dari tampilan luarnya saja.

Kelapa muda adalah salah satu buah yang enak dikonsumsi untuk melepas dahaga. Memiliki rasa buah yang legit dan manis, ditambah kandungan air alaminya yang manis dan menyegarkan, membuat buah ini cocok dikonsumsi kala sedang berada di pantai ataupun tempat yang panas. Beberapa tempat juga sudah menyajikan menu khusus es kelapa muda.

Nah, Untuk kelapa yang paling segar dikonsumsi adalah kelapa yang masih berusia muda. Namun, cukup sulit untuk mengenali berapa usia kelapa jika kita tak membelah dan melihat dagingnya secara langsung. Berikut ini adalah beberapa tips memilih kelapa muda yang berkualitas sebelum kamu membeli atau mengonsumsinya. Apa saja itu?

1 dari 5 halaman

1. Lihat Warna Kulit

Kelapa Muda © Diadona

Banyak yang menganggap buah kelapa yang bagus adalah yang masih berwarna hijau. Padahal, warna kelapa ini dipengaruhi oleh tempat tumbuhnya. Kelapa berwarna agak kekuningan biasanya tumbuh di pantai. Sedangkan yang berwarna hijau, biasanya tumbuh di pegunungan.

Namun, hindari untuk memilih kelapa yang berwarna cokelat tua. Kelapa muda yang lebih enak disantap adalah jenis kelapa muda yang tumbuh di pegunungan.

2 dari 5 halaman

2. Perhatikan Serat Kelapa

Kelapa Muda © Diadona

Pilihlah kelapa yang memiliki serat coklat di bagian luarnya. Serat yang berwarna coklat di bagian kulit kelapa ini menandakan bahwa kelapa tersebut masih dalam keadaan segar dan masih berusia muda.

3 dari 5 halaman

Perhatikan Ujung Batok

Kelapa Muda © Diadona

Perhatikan ujung batok kelapa. Di ujuyng batok kelapa, terdapat lingkaran yang menyatu dengan tangkai. Nah, kelapa yang masih muda ini memiliki diameter lingkaran yang tak terlalu lebar. Sebaliknya, lingkaran pada ujung batok kelapa yang berusia tua memiliki diameter yang lebih besar.

4 dari 5 halaman

Kocok Buah Kelapa

Kelapa Muda © Diadona

Salah satu cara paling mudah untuk mengetahui kandungan air dalam kelapa adalah dengan mengocok buah kelapanya. Kelapa yang masih muda memiliki kandungan air yang cukup banyak. Nah, jumlah air ini bisa diperkirakan melalui suara yang dihasilkan ketika mengocok atau ketika mengguncangnya.

5 dari 5 halaman

Tepuk Buah Kulapa

Kelapa Muda © Diadona

Untuk mengetahui kualitas daging kelapa dalam buah, kamu bisa menepuk buah kelapa itu. Bila kelapa terasa membal dan bergetar, tandanya dagingnya masih tipis dan berlendir, sehingga mudah untuk disendok.

Nah, jika kelapa tak terlalu membal, dan getarannya kurang terasa, itu menandakan usianya sudah terlalu tua dan dagingnya keras.

Beri Komentar