Kue Ulang Tahun Mie Goreng Indonesia Lagi Ngetren di Singapura, Intip Kumpulan Resepnya Yuk!

Reporter : Kurnia
Kamis, 21 Oktober 2021 13:17
Kue Ulang Tahun Mie Goreng Indonesia Lagi Ngetren di Singapura, Intip Kumpulan Resepnya Yuk!
Cocok untuk rayakan ulang tahun bersama keluarga tercinta

Kuliner Indonesia memang bisa diterima oleh semua kalangan, termasuk para turis luar negeri. Seperti halnya mie goreng khas Indonesia yang menjadi pilihan nikmat untuk merayakan ulang tahun bersama keluarga tercinta.

Dengan isian beragam, mie goreng Indonesia menjadi kue ulang tahun yang laris manis bahkan sampai ngetren lho di Singapura. Yups, seperti diketahui bduaya kuliner dan lidah turis Singapura kan emang mirip-mirip gitu sama orang Indonesia. Jadi ya nggak heran sih kalau kue ulang tahun mie goreng Indonesia menjadi pilihan nikmat di sana.

1 dari 5 halaman

Dibuat dengan konsep mirip seperti sushi atau dimsun cake, kue ulang tahun mie goreng disajikan dengan hiasan tomat, udang, otak-otak, sampai telur yang bentuk menjadi bunga mawar. Sedang menjadi trend kue ulang tahun, mie goreng ini dijual dengan harga Rp370 ribu untuk 2 sampai 3 porsi. Sedangkan porsi besar untuk 6 orang bisa dibeli dengan harga Rp553 ribu rupiah.

Nah, daripada beli dengan harga segitu, mendingan Moms buat kue ulang tahun mie goreng sendiri di rumah dengan resep berikut. Dikutip dari Cookpads.id, cara bikinnya gampang dan bahan-bahannya ramah kantong kok, Moms.

2 dari 5 halaman

Mie Goreng Ulang Tahun Plus Nasi Sederhana

Kue ulang tahun mie goreng © Diadona

Bahan-bahan (resep 4 porsi)

  • 6 bungkus indomie
  • Nasi secukupnya
  • telur puyuh matang
  • 4 butir telur ayam
  • cabe merah, tomat, mentium, selada air untuk hiasan
  • dan tusuk gigi

Cara Memasak

  1. Masak mie goreng instan seperti biasa, selagi panas cetak dengan cara di tekan-tekan di dalam wadah dengan bentuk yang diinginkan
  2. Setelah masukan nasi panas dalam cetakan. Lalu tekan-tekan nasinya agar menyatu dengan mie dan dinginkan. Setelah dingin keluarkan dari cetakan.
  3. Buat telur dadar sesuai ukuran cetakan mie tdi, letakan di atas mie. Selanjutnya kupas telur puyuh dan tusuk menggunakan tusuk gigi yang sudah disiapkan lalu tancapkan pada mie goreng yang sudah disajikan.
  4. Buat hiasan dari cabe merah besar dengan cara potong 2 cabe nya ambil yg ada tangkainya, potong-potong menjadi 6 bagian, lalu rendam di air es hingga cabe tersebut mekar.
  5. Sebagai hiasan, Moms bisa menambahkan mentium, salada air, hingga tomtat dan menghiasnya sesuai dengan kreasi.
  6. Mie goreng kue ulang tahun sederhana siap disajikan!

3 dari 5 halaman

Mie Goreng Ulang Tahun JCCO

Kue ulang tahun mie goreng © Diadona

Bahan-bahan (resep 10 porsi)

  • 1 bungkus ifumie binjai cap naga
  • 3 siung Bawang putih rajang halus
  • 3 batang Daun bawang kecil rajang
  • 2 ons Sawi manis potong se 2ruas jari
  • 4 butir Telur ayam
  • 100 gr Daging ayam potong kotak
  • 100 gr Udang kupas
  • secukupnya Minyak sayur
  • 2 buah tomat
  • Bawang goreng secukupnya 
  • Garam secukupnya 
  • Lada secukupnya 
  • Kecap manis secukupnya 
  • Kecap asin secukupnya 
  • Topping telur puyuh merah
  • 15 butir Telur puyuh
  • 2 sendok teh Angkak (beras ragi merah)

Cara Memasak

  1. Didihkan air, masukkan ifumie/mie setelah air mendidih, aduk-aduk hingga rata lalu angkat, dan tiriskan mie.
  2. Di wajan dengan api sedang, Panaskan minyak sayur, tumis bawang putih setelah wangi masukkan telur
  3. Orek telur, daging ayam, dan udang lalu masukkan sawi manis dan tomat.
  4. Terakhir masukkan mie, garam, lada, kecap asin, kecap manis dan aduk rata.
  5. Untuk telur merah, rebus telur puyuh, setelah mateng, telur di kupas kulit.
  6. Rebus air dan masukkan angkak secukupnya, setelah air berubah menjadi merah dan mendidih, saring angkak,
  7. Setelah sisa2 angkak sudah terangkat semua kemudian masukkan telur puyuh yang sudah di kupas kulitnya. Rebus dgn api kecil lagi sampai telur memerah sesuai warna kemerahan yang diinginkan. (makin lama warna makin tua)
  8. Tata mie diatas piring/tumpeng. Dan kelilingi dengan telur merah. Mie goreng ulang tahun siap disajikan!

4 dari 5 halaman

Mie Goreng Ulang Tahun Panjang Umur

Bahan-bahan (Resep 4-6 porsi)

  • 2 bungkus Mie Kering merk apa aja (saya pake merk AA)
  • 1/4 Udang kupas bersih
  • 2 Ekor cumi ukuran sedang
  • 2 Butir telur

Sayuran:

  • Wortel (potong korek api)
  • Sawi Hijau
  • Sawi Putih
  • Kol
  • Timun
  • Buncis
  • Daun Pre/Daun Bawang

Bumbu:

  • 10 Buah Bawang Merah (cincang kasar/dihaluskan)
  • 5 Buah Bawang Putih (cincang kasar/dihaluskan)
  • 2 sdt baceman bawang putih
  • 3 sdm Kecap Asin
  • Sejumput Garam
  • 1 sdt Totole & sejumput Lada
  • 1 sdm Kecap Ikan
  • Kecap Manis
  • Minyak Goreng

Cara Memasak

  1. Rebus kie kering dengan air mendidih hinggs setengah matang dan jangan lupa airnya diisi minyak supaya mie tidak lengket. Setelah setengah matang, tiriskan. Tunggu hingga lebih hangat lalu tuang Kecap Manis dan aduk hingga merata.
  2. Lalu siapkan bahan sayurannya (sesuai selera) dan jangan lupa cuci hingga bersih.
  3. Siapkan Udang kupas bersih, Cumi bersih di potong dan telurnya. Diazens juga bisa menambahkan daging ayam, baso, atau topping lainnya.
  4. Persiapan terakir, Bawang merah dan Bawang putih di cincang kasar ato di haluskan (sesuai selera). Daun pre dan Daun bawang dipotong miring untuk mempermanis penampilan.
  5. Goreng dulu telurnya di ayak lalu sisihkan. Lalu goreng udang nya dan sisihkan. Kemudian cuminya di goreng dan sisihkan juga. Fyi, udang dan cumi tidak perlu di masak terlalu lama (cukup sampe berubah warna saja).
  6. Tambahkan minyak ke wajan dan masak bawang merah sampe harum lalu masukan bawang putih beserta baceman bawang putihnya, masak hingga wangi dan layu. Kemudian masukan wortel, buncis, kol sampe agak layu lalu lanjut masukan sawi hijau, sawi putih, dan timun. Adukk hingga rata.
  7. Tambahan garam, totole, lada, kecap asin dan kecap ikan (kecap asin lebih banyak dan kecap ikan lebih sedikit ya)
  8. Masak sampe layu dan cicip rasanya (kalau bisa rasa asinnya lebih terasa)
  9. Masukan mie rebus yang sudah diaduk dengan kecap manis tadi beserta udang cumi dan telur ayaknya kemudian masukan daun bawang daun pre.
  10. Masak semua sampe wangi, rata dan berbaur dengan baik. Cicipi rasa dan sesuaikan dengan selera.
  11. Kue ulang tahun Mie Goreng Panjang Umurnya sudah disiapkan. Jangan lupa hias dan bentuk sedemikian rupa agar lebih menarik!

Beri Komentar