Tips Masak Daging Kambing Idul Adha Agar Empuk dan Gak Bau Amis

Reporter : Kurnia
Sabtu, 17 Juli 2021 09:15
Tips Masak Daging Kambing Idul Adha Agar Empuk dan Gak Bau Amis
Begini lho, Moms cara masak daging biar nggak alot…

Hy… Selamat datang di halaman tips dan trik memasak.

Pernah masak daging kambing tapi jadinya malah alot dan baunya terasa menyengat? Mungkin Moms salah cara memasaknya.

Nggak perlu khawatir, karena berikut ada beberapa tips dan trik buat kamu yang mau masak daging kambing tapi tetap empuk, lembut, dan bau amisnya ilang.

1 dari 5 halaman

Gimana Sih Cara Masak Daging Kambing Biar Empuk

Ilustrasi Daging Kambing © Diadona

Masak daging kambing dengan api sedang. Butuh waktu 30 hingga 40 menit untuk mendapatkan daging kambing yang empuk dan lembut sempurna.

2 dari 5 halaman

Mendapatkan Daging Kambing yang Empuk

Pada umumnya daging kambing memang sedikit lebih kenyal. Namun, ada tips buat Diazens yang ingin daging kambing menjadi lebih empuk dan bisa meningkatkan selera makan.

Jik daging kambing dimasak pada suhu tinggi maka akan mengeras dan tidak tahan untuk dimakan.

Cara memasak daging kambing yang terbaik itu dimasak dengan waktu yang cukup lama untuk memecah urat daging.

Cara lain yang bisa dilakukan untuk mendapatkan daging kambing yang empuk yakni dengan menggaraminya. Mengansinkan daging bisa menjadi cara tepat untuk melunakkan daging lho.

3 dari 5 halaman

Bumbu yang Cocok untuk Daging Kambing

Cara Menanam Bawang Putih © Diadona

Tidak semua bahan dapur cocok dengan daging kambing.

Oleh sebabnya, beberapa bumbu yang tepat untuk memasak daging kambing itu seperti ketumbar, kunyit, jahe, bawang putih, biji adas, jinten, kayu manis, dan paprika.

4 dari 5 halaman

Menghilangkan Bau Amis dari Daging Kambing

Kambing memang identik dengan aromanya yang agak menyengat. Moms, bisa melakukan beberapa cara sebelum memasaknya untuk menghilangkan bau amis dari daging.

Salah satu cara yang paling mudah adalah dengan melarutkan garam kasar atau halal dalam air dingin, lalu rendam kambing di dalamnya. Garam akan membantu menarik rasa dan bau dari kambing, membuatnya ringan dan seperti daging sapi muda.

Cara lain yang bisa digunakan adalah dengan merendam daging dalam susu atau buttermilk selama beberapa jam. Cara ini memiliki efek yang sama, dan buttermilk juga membantu melunakkan setiap potongan daging kambing yang keras dan alot.

5 dari 5 halaman

Membersihkan Daging Kambing Sebelum Dimasak

Mencuci daging kambing menjadi tantangan lain.

Moms bisa mencuuci daging kambing dengan cuka dan air dan simpan di lemari es selama satu jam. Setelah itu, Moms bisa memasaknya dengan berbagai menu special di hari yang special untuk keluarga tercinta.

Selamat mencoba!

Beri Komentar