Kisah Dibalik Bliss, Wallpaper Paling Ikonik dari Windows XP

Reporter : Yoyok
Sabtu, 14 Agustus 2021 06:50
Kisah Dibalik Bliss, Wallpaper Paling Ikonik dari Windows XP
Ternyata, foto tersebut ada manfaatnya untuk mata lho

Untuk para pengguna Microsoft ataupun Windows XP sejak dulu, pastinya sudah tidak asing dengan wallpaper bukit hijau. Wallpaper tersebut memperlihatkan bukit kecil nan hijau dengan tanah lapang yang luas didepannya. Ditambah lagi dengan awan putih dan langit biru di atasnya.

Wallpaper tersebut diberi judul Bliss. Sejak dulu, Bliss selalu menjadi wallpaper andalan yang saat itu masih model teranyar, yaitu Windows XP.

Ternyata, ada kisah menarik di balik Bliss ini lho.

1 dari 5 halaman

Bliss merupakan hasil jepretan seorang fotografer asal Amerika Serikat. Fotografer tersebut bernama Charles " Chuck" O'Rear.

Foto yang diambil pada tahun 1996 ini lalu Chuck jual kepada Microsoft yang saat itu tengah menggarap Windows XP. Walaupun tidak disebutkan secara rinci, Microsoft mengatakan bahwa harga wallpaper Bliss yang ia beli dari Chuck merupakan harga tertinggi yang dfiberikan oleh sebuah foto tunggal di masanya.

Charles © Diadona

2 dari 5 halaman

Dikutip dari CNet, Chuck mengatakan bahwa Bliss telah dilihat oleh miliaran orang sejak hadir di Windows XP.

" Baru-baru ini, seorang fotografer Amerika Serikat diizinkan untuk pergi ke Korea Utara. Ia berada di sebuah pembangkit listrik raksasa, mendekat ke arah papan besar di mana dua orang operator tengah duduk. Kau tahu gambar apa yang terpampang di layar itu? Bliss," ucap Chuck.

3 dari 5 halaman

Chuck pun menceritakan bagaimana Bliss ia jpret saat itu. Ternyata, Bliss tercipta karena ketidaksengajaan lho.

Saat itu, Chuck sedang berkendara melalui wilayah perkebunan anggur di California Utara untuk menemui kekasihnya. lalu, ia melihat awan putih yang berpola terpencar di sebuah padang rumput hijau.

Melihat awan itu, Chuck pun memutuskan untuk berhenti dan mengambil gambar dalam format medium dengan kamera Mamiya RZ67 miliknya. Chuck pun meng-upload-nya ke Corbis, perpustakan foto milik Bill gates. Bill Gates yang melihat foto tersebut jatuh hati pada karya Chuck tersebut.

4 dari 5 halaman

Selain itu, Bliss dipilih sebagai wallpaper utama Windows XP tidak hanya karena indah dan cantik lho. Warna hijau dan biru pada wallpaper tersebut memiliki manfaat pada mata.

Warna langit yang biru pada wallpaper Bliss memiliki manfaat untuk menenangkan saraf mata. Selain itu, manfaat melihat warna biru juga bisa bikin kamu lebih ceria dan tenang.

Sedangkan warna hijau efektif dalam membuat mata rileks. Ketika kamu sudah lelah bekerja seharian di depan layar, maka wasrna hijau sangat bermanfaat untuk merilekskannya.

Beri Komentar