Mengenal iPhone Refurbished, Perangkat Apple 'Asli' Berharga Miring!

Reporter : Dhewi Bayu Larasati
Rabu, 18 Agustus 2021 17:14
Mengenal iPhone Refurbished, Perangkat Apple 'Asli' Berharga Miring!
iPhone refurbished adalah perangkat yang ditarik pihak iPhone karena adanya kerusakan lalu menggantinya dengan komponen baru bergaransi resmi. Kualitasnya sama dengan iphone baru namun lebih murah

Iphone Refurbished adalah solusi buat kamu yang ingin bergadget iPhone dengan harga miring. Bukan ponsel illegal atau tiruan ya, iPhone refurbished adalah perangkat yang diperbarui.

Apa artinya? Jadi sebelumnya perangkat ini ditarik oleh iPhone dari tangan penggunanya karena mengalami kerusakan. Pengguna kemudian mendapatkan perangkat baru, sementara perangkat yang rusak tersebut diperbaiki oleh Apple trus dijual kembali dengan label 'refurbished'.

Jadi misalnya nih bila dalam prosesnya ada kerusakan pada baterai, maka pihak Apple akan mengganti baterainya dnegan baterai baru. Begitu pula pada komponen lainnya. Jadi bisa dibilang nih perangkat ini punya baterai dan body bagian luar yang dipastikan baru. Selain itu, aksesoris seperti US Wall adapter, kabel data hingga earphone juga baru lho.

Jadi, yes, iPhone refurbished adalah iPhone yang juga dikeluarkan oleh pihak Apple jadi punya garansi resmi dan terjamin keaslian serta kualitasnya. iPhone refurbish punya kualitas seperti iPhone bau dengan harga lebih hemat sekitar 15% namun dengan fungsi 100%. Tertarik? Untuk informasi lebih lanjut coba deh baca dulu artikel Diadona berikut yuk.

1 dari 3 halaman

Membedakan iPhone Refurbished, Original dan Palsu

Refurbished adalah © Diadona

Karena harganya yang lebih murah, iPhone refurbished sering dikira barang palsu. Sejalan, iPhone palsu sering dijual dengan embel-embel refurbhised. Nah makanya untuk kamu yang ingin membeli perangkat Apple terbaru, kamu harus tau dulu gimana cara membedakan antara tiga jenis perangkat tersebut.

Mengecek Model Perangkat

Mengidentifikasi jenis perangkat bisa dilakukan melalui keterangan model yang tertera pada menu pengaturan > general > about. Selanjutnya bakalan muncul deskripsi yang terkait model iPhone berupa kombinasi huruf dan angka di mana huruf pertama adalah keterangan apakah perangkat tersebut baru, replacement atau refurbished.

M - adalah keterangan perangkat baru Apple.

F - yakni keterangan untuk perangkat refurbished atau iPhone bekas yangd iperbarui oleh Apple.

N - yakni keterangan untuk perangkat replacement. Apa itu? Yakni perangkat yang rusak trus idganti dengan perangkat baru oleh service center resmi Apple.

Garansi

Baik iPhone refurbished dan iPhone resmi memiliki garansi resmi yang berlaku secara internasional selama satu tahun sejak dibeli. Sementara itu iPhone rekondisi biasanya tak mengantongi garansi tersebut, mentok sih garansi dari distributornya saja.

2 dari 3 halaman

Refurbished adalah © Diadona

Hal selanjutnya yang membedakan antara ketiga jenis perangkat tersebut adalah

Cek IMEI

Cara lain memastikan perangkat refurbished adalah dengan mengecek nomor IMEI atau International Mobile Station Equipment Identity. Seperti diketahui, IMEI merupakan nomor identitas yang pasti dimiliki oleh perangkat dan sebagai kepastian keasliannya.

iPhone refurbished punya IMEI yang terverifikasi, sama halnya dengan iPhone original baru. Beda dengan iPhone palsu atau rekondisi yang ngaku-ngaku refurbished ya karena IMEI yang dimiliki nggak terdaftar alias palsu.

Kemasan

Salah satu yang bisa dibedakan dari iPhone asli dan iPhone refurbished adalah pada kemasannya. Pada kotak perangkat iPhone refurbished terdapat keterangan " Apple Certified Pre-Owned" pada bagian bawah kotak.

Harga

Harga iPhone baru sesuai dnegan infromasi yang teretra pada laman iPhone atau pada situs-situs terpercaya. Meskipun lebih murah, harga iphone refurbished adalah cuman beda 10 sampai 20%nya saja. Jadi nggak miring-miring amat kok!

Beda dengan iPhone rekondisi yang kadang bisa sampai 50% lebih murah ketimbang iPhone resmi.

3 dari 3 halaman

Gimana Cara Membeli Iphone Refurbished?

Refurbished adalah © Diadona

Meskipun produk ini nampak menarik, sayangnya tak semudah itu lho mendapatkannya. Saat ini iPhone refurbhied belum dijual secara resmi di Indonesia. Nggak gimana-gimana sih, di lama Apple Refurbished saja jumlah produknya masih sangat terbatas.

Iphone refurbished adalah perangkat yang diperbarui oleh Apple sehinggga secara kualitas hardware dan sofware seperti ponsel Apple baru pada umumnya. Harganya lebih murah, membuat perangkat ini jadi pilihan yang menggiurkan. Sayangnya jumahnya yang terbatas membuat iPhone palsu sering berkedok iPhone refurbished untuk mencapai konsumennya. Hati-hati ya!

 

Beri Komentar