21 Manfaat Sayur Bayam Merah dan Hijau Untuk Kesehatan Juga Kecantikan

Reporter : Sofi
Sabtu, 4 Januari 2020 14:04
21 Manfaat Sayur Bayam Merah dan Hijau Untuk Kesehatan Juga Kecantikan
Sayur bayam yang biasa kita lihat atau konsumsi sehari-hari ternyata menyimpan banyak manfaat untuk kesehatan dan kecantikan. Apa sajakah manfaat tersbut? Berikut adalah manfaat bayam tersebut.

Kalian pasti sudah tidak asing dengan sayur bayam. Bayam biasa dimasak sebagai makanan berkuah, atau tumis. Tapi tahukah kalian jika manfaat yang terkandung dalam sayur bayam juga baik untuk kesehatan maupun kecantikan badan kita.

Bayam adalah sayuran yang sangat kaya akan nutrisi yang terdiri dari paket tinggi karoten, vitamin C, vitamin K, asam folat, zat besi, dan kalsium. Senyawa tanaman yang dikandung dapat meningkatkan kesehatan, seperti lutein, kaempferol, nitrat, quercetin, dan zeaxanthin. Dengan kandungan tersebut, dilansir dari berbagai sumber berikut adalah manfaat bayam yang harus kamu ketahui.

1 dari 4 halaman

Manfaat Sayur Bayam

ilustrasi makanan sehat © Diadona

Bayam merupakan sayur rendah karbohidrat dan tinggi serat tidak larut. Jenis serat ini berfungsi bagus untuk pencernaanmu. Selain itu, manfaat bayam masih banyak lho! Apa saja? Berikut manfaat bayam tersebut.

1. Mengurangi risiko penyakit kardiovaskular

Bayam kaya akan serat dan mineral yang bisa menurunkan tekanan darah dan mencegah pembentukan plak pada pembuluh darah. Sehingga, manfaat bayam bisa mengurangi risiko penyakit kardiovaskular.

2. Menjaga imunitas

Selain kaya akan serat, bayam juga mengandung vitamin C yang tinggi sehingga bisa menjaga sistem kekebalan tubuh. Kandungan vitamin A, folat dan juga magnesium pada bayam, turut membantu menjaga kekebalan tubuh.

3. Membantu mengurangi jerawat

4 vitamin penting untuk kulit jerawat terdapat pada bayam ini yang di antaranya, yaitu vitamin A, vitamin B, vitamin C, dan vitamin E. Maka manfaat bayam selanjutnya adalah membantu mengurangi jerawat. Vitamin A akan membantu meredakan inflamasi pada jerawat. Sedangkan vitamin B dapat memperbaiki kulit yang rusak akibat bekas jerawat.

Vitamin C bekerja memberi perlindungan kulit dari penyebab jerawat, yaitu radikal bebas, dengan kandungan anti-oksidannya yang tinggi. Terakhir, vitamin E akan membantu mencegah penyebaran bakteri serta memastikan vitamin A bekerja dengan baik pada kulit.

4. Membantu menangkal radikal bebas

Pelaku utama munculnya tanda penuaan pada wajah adalah radikal bebas yang mungkin tanpa kamu sadari telah kamu temui setiap harinya, seperti pada sinar UV, polusi, maupun asap rokok. Untuk melawan radikal bebas, dibutuhkan kandungan antioksidan yang tinggi. Nah, salah satu sumber antioksidan tinggi yang bisa kamu jadikan pilihan adalah bayam.

Baik dikonsumsi secara langsung, maupun diolah dalam bentuk perawatan kulit seperti masker, bayam dapat memberi perlindungan dan menangkal radikal bebas dalam tubuh, sehingga mengurangi risiko terjadinya tanda penuaan.

5. Mencerahkan kulit

Kaya akan kandungan vitamin K dan asam folat, bayam juga memiliki khasiat yang efektif untuk membantu menjaga kelembapan, mencerahkan, dan meratakan warna kulit. Kedua kandungan ini, dikombinasikan dengan vitamin A yang juga mampu meningkatkan kondisi warna kulit serta vitamin C yang mampu mencerakan kulit, membuat bayam menjadi pilihan bahan alami yang tepat jika kulit kusam, warna kulit yang tidak merata, atau lingkaran hitam adalah permasalahan kamu.

2 dari 4 halaman

Manfaat Bayam Merah

bayam merah © Diadona

Bayam dapat kamu jumpai di mana saja. Di pasar, hingga di swalayan. Tapi tahukah kamu jika bayam juga ada yang berwarna merah? Bayam merah memang masih asing untuk diketahui orang-orang.

Bayam merah dapat kamu temui di swalayan. Tidak jauh berbeda dari bayam hijau, bayam merah juga memiliki manfaat yang baik. Apa saja manfaat bayam merah tersebut? Berikut adalah manfaat bayam merah.

1. Mengobati anemia

Anemia atau kekurangan sel darah merah dapat mengganggu rutinitas harianmu. Hal ini dapat membuat kepala terasa sakit dan tubuh menjadi lebih lemas. Salah satu manfaat bayam merah yaitu untuk mengatasi masalah anemia.

Kandungan zat besi yang cukup banyak pada bawang merah dapat membantu melancarkan aliran darah ke sistem tubuh. Kamu bisa mengonsumsi bayam merah secara rutin untuk memurnikan darah dan meningkatkan kadar hemoglobin.

2. Menyembuhkan disentri

Disentri merupakan infeksi pada usus yang menyebabkan diare. Masalah ini cukup membuat ngeri karena diare yang terjadi disertai darah atau lendir. Untuk mengatasinya kamu bisa mencoba manfaat bayam merah.

Jenis sayuran ini mengandung antosianin yang dapat membasmi bakteri penyebab disentri. Selain itu serat larut dalam bayam merah mampu menyerap air dan membersihkan saluran pencernaan.

3. Membantu perkembangan janin

Bayam merah memiliki kandungan protein, lemak, karbohidrat, vitamin dan mineral. Tak hanya itu saja, kandungan folat dan betain yang terdapat pada bayam merah dapat membantu proses perkembangan serta pertumbuhan janin. Tanpa disadari bayam merah yang dikonsumsi selama hamil dapat mengurangi risiko cacat saat dilahirkan bahkan kandungannya dapat membantu anak lebih pintar.

Manfaat bayam merah juga untuk membantu proses pertumbuhan dan perkembangan janin karena mengandung betain dan folat. Dengan mengonsumsi bayam merah, risiko bayi terlahir cacat akan menurun.

4. Memperbaiki fungsi ginjal

Bayam merah mengandung serat yang tinggi. Oleh karenanya manfaat bayam merah dapat dengan sangat baik memperbaiki fungsi ginjal. Ketika seseorang mengonsumsi bayam merah, maka akan sangat berfungsi untuk mengeluarkan racun dari sistem pencernaan.

5. Mengobati asma

Manfaat bayam merah berikutnya adalah mengobati asma. Bayam merah memiliki kandungan gizi yang baik serta beta-karoten yang dapat membantu mencegah timbulnya asma. Ini meningkatkan fungsi sistem pernapasan dan membersihkan semua pembatasan dalam tabung bronkial.

6. Meningkatkan kekuatan tulang

Manfaat bayam merah yang terakhir adalah meningkatkan kekuatan tulang. Bayam merah mengandung vitamin K. Seperti yang diketahui vitamin K memiliki fungsi yang cukup baik untuk meningkatkan kesehatan tulang.

3 dari 4 halaman

Manfaat Bayam Hijau

bayam © Diadona

Bayam hijau merupakan jenis bayam yang sering kita jumpai dan kita kelola. Nutrisi yang banyak, baik untuk melengkapi nutrisi harian tubuh. Apa saja manfaat tersebut? Berikut adalah manfaat bayam hijau yang dapat kamu ketahui.

1. Kesehatan mata

Manfaat bayam yang jarang diketahui orang adalah dapat menjaga kesehatan mata. Tak hanya wortel, bayam juga memiliki kandungan karotenoid seperti beta-karoten, lutein dan zeaxanthin yang bisa mengatasi berbagai macam masalah mata terkait usia senja, seperti degenerasi makula dan juga rabun senja.

2. Dapat menjadi sunscreen alami

Salah satu kandungan utama dalam physical sunscreen yang mampu bekerja menangkal sekaligus menyerap sinar UV menjadi panas adalah zinc. Lagi-lagi, kandungan yang kaya akan manfaat ini terkandung di dalam bayam. Dengan memberi perlindungan tambahan dari sinar matahari, secara tidak langsung bayam juga akan membantu memperlambat tkamu-tkamu penuaan dan kanker kulit.

3. Mengurangi rambut rontok dan menebalkan rambut

Untuk menutrisi dan meningkatkan kesehatan rambut, iron alias zat besi menjadi kandungan yang paling dijagokan. Alasannya, kandungan ini dapat bekerja memperkuat folikel sekaligus mempercepat pertumbuhan rambut dengan cara mengakselerasi distribusi oksigen dari darah ke rambut. Karena rambut kamu menjadi lebih kuat, tentunya manfaat bayam ini akan sekaligus membantu mengurangi terjadinya rambut rontok.

Selain itu, iron juga asupan untuk penderita anemia atau darah rendah yang kerap disebut sebagai penyebab rambut rontok. Saking kayanya akan manfaat untuk rambut, bayam juga dijadikan kandungan utama beberapa sampo juga.

4 dari 4 halaman

Manfaat Jus Bayam

jus bayam © Diadona

Banyak cara untuk menyiapkan bayam. Kamu bisa memakannya dimasak terlebih dahulu, mentah, atau di jus. Jus bayam memiliki nutrisi yang bagus untuk tubuh yang akan membantu menghindari penyakit berbahaya untuk tubuh.

Apa saja manfaat bayam tersebut? Berikut adalah manfaat jus bayam yag dapat kamu ketahui.

1. Mengatasi sembelit

Jika kamu memiliki masalah pencernaan, mengonsumsi jus bayam setiap hari akan mengatasi masalah pencernaan yaitu sembelit. Jus bayam baik untuk mengobati sakit maag, radang usus dan membangun kekebalan tubuh.

2. Kesehatan kulit

Jus bayam tinggi kandungan asam folat yang baik untuk kesehatan kulit. Jika kamu mengonsumsi rutin jus bayam akan membantu menghindari masalah jerawat pada kulit. Selain itu kandungan antioksidan yang tinggi dapat membantu untuk mencegah penuaan dini.

3. Memperbaiki kulit

Jus bayam mengandung vitamin A dan C yang bermanfaat untuk meningkatkan pertumbuhan sel-sel pada kulit. Hal tersebut dapat membuat kulitmu menjadi lebih sehat, bercahaya dan lebih lembut. Konsumsilah jus bayam secara berkala untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

4. Mengurangi nyeri sendi

Bayam memiliki kandungan vitamin K. Hal ini membantu tubuh untuk memenuhi kebutuhan kalsium. Kebutuhan kalsium yang terpenuhi dapat mengurangi masalah nyeri sendi yang mengganggu. Selain itu jus bayam juga dapat mengurangi risiko osteoporosis.

5. Menjaga kesehatan mata

Bayam banyak mengandung vitamin A, sehingga baik untuk kesehatan mata. Rutin mengonsumsi jus bayam setiap hari akan meningkatkan kesehatan mata kamu. Jus bayam juga baik untuk orang yang mengalami gangguan mata minus.

6. Membantu menurunkan berat badan

Jus bayam yang dicampur dengan jahe adalah ramuan alami yang memiliki kandungan antioksidan. Tentunya dapat meningkatkan metabolisme tubuh hingga batas tertentu. Efek yang akan terjadi pada tubuh akan dapat menurunkan berat badan lebih cepat.

7. Meningkatkan kesehatan otak

Campuran jus bayam dan jahe memiliki kandungan jumlah antioksidan tinggi dan nutrisi lainnya. Ramuan ini juga memiliki kemampuan untuk menyehatkan sel-sel otak kamu sehingga dengan efektif akan meningkatkan berbagai fungsi otak.

Setelah mengetahui manfaat bayam di atas, tentu bisa menjadikan referensi kamu untuk mengkonsumsi bayam sebagai nutrisi harianmu kan? Bagikan jawabanmu di kolom komentar ya!

Beri Komentar