Hanna Kirana Meninggal Dunia karena Gagal Jantung, Kenali Penyakit Ini yang Bisa Serang Usia Muda

Reporter : M. A. Adam Ramadhan
Rabu, 3 November 2021 07:23
Hanna Kirana Meninggal Dunia karena Gagal Jantung, Kenali Penyakit Ini yang Bisa Serang Usia Muda
Kenali penyakit gagal jantung penyebab Hanna Kirana meninggal dunia.

Kabar duka terbaru dari dunia hiburan Tanah Air datang dari Hanna Kirana yang telah meninggal pada 2 November 2021 lalu. Melalui Icha asistennya, sang Ayah memberikan informasi bahwa Hanna Kirana meninggal dunia karena gagal jantung pukul 21.00 WIB di usianya yang masih 18 tahun. Ya, Hanna Kirana merupakan kelahiran 23 April 2003.

Potret Hanna Kirana

“Ayahnya bilang tadi jam 9 malam meninggal karena gagal jantung. Kalau info lebih lanjut belum tahu,” ucap Icha asisten Hanna Kirana melalui pesan singkat, melansir dari Insertlive.com

 

1 dari 4 halaman

Ilustrasi Sakit Jantung © Diadona

Melansir dari Halodoc, penyakit gagal jantung sendri ternyata memang bisa menyerang berbagai usia kapan saja, termasuk usia muda. Pemicunya pun bisa dilihat dari berbagai faktor, mulai dari gaya hidup hingga riwayat penyakit.

Apa sih gagal jantung itu? Singkatnya merupakan kondisi jantung tidak bisa memompa darah serta oksigen secara efektif. Jika demikian, alirah darah di seluruh tubuh bisa terganggu, sehingga banyak fungsi organ tubuh yang juga bakal terganggu.

 

2 dari 4 halaman

Penyebab gagal jantung beragam, namun kemungkinannya besar pada orang yang punya riwayat penyakit seperti penyakit jantung bawaan, diabetes, hingga aritmia. Gaya hidup yang tidak sehat juga bisa jadi pemicu jantung bekerja lebih berat hingga lama kelamaan bisa merusak organ penting tersebut.

Sementara itu, gagal jantung sendiri merupakan kondisi yang penyebabnya itu bisa membuat jantung kaku, lemah, bahkan mengalami kerusakan struktural. Jika sudah demikian, jantung akan bekerja keras dalam jangka waktu yang lama.

 

3 dari 4 halaman

Gejala gagal jantung pun khas sekali, yaitu tiba-tiba sesak saat beraktivitas fisik, berdebarnya jantung dengan cepat, cepat lelah, bantuk terus-terusan, nafsu makan menurun, nggak bisa fokus, bahkan sampai sering buang air kecil di malam hari.

Jika mengalami dan menyadari gejala gangguan pada jantung terjadi, segera pergi dokter terkait agar mendapatkan pemeriksaan dan penanganan yang tepat, ya. Sebab, mengetahuinya sejak dini bisa membuatmu mengantisipasi kondisi tersebut sejak dini pula.

Beri Komentar