Suara jadi Berubah saat Hamil, Wajarkah Hal Ini Terjadi?

Reporter : Mila I
Selasa, 12 Juli 2022 11:57
Suara jadi Berubah saat Hamil, Wajarkah Hal Ini Terjadi?
Biasanya nada suara akan jadi lebih berat

Kehamilan adalah masa yang paling dinantikan bagi setiap perempuan. Sembilan bulan mengandung pastinya akan ada banyak perubahan tak terduga yang dialami oleh ibu hamil, salah satunya perubahan suara. 

Beberapa ibu hamil menyatakan bahwa suaranya terdengar berbeda sekaligus lebih berat. Kondisi ini normal dan biasanya terjadi di trimester ketiga. 

1 dari 5 halaman

Peningkatan Hormon

Selama kehamilan, ibu hamil akan mengalami peningkatan hormon progesteron dan estrogen. Melansir Mom Junction, peningkatan kedua hormon ini bisa memengaruhi seluruh bagian tubuh, termasuk pita suara yang kemudian memicu perubahan pada suara.

2 dari 5 halaman

Hal yang Perlu Diwaspadai

Meski perubahan suara tergolong normal, tapi Moms erlu mewaspadai kalau ada gejala seperti:

  • Mengalami kehilangan suara yang sangat signifikan disela-sela masa kehamilan.
  • Mulai merasa sakit saat sedang berbicara, berteriak atau bernyanyi.
  • Perubahan suara terjadi secara mendadak ketika sedang berbicara atau usai mengalami bersin atau batuk-batuk.

3 dari 5 halaman

Pita Suara Bengkak

Selama hamil, akan ada bagian tubuh tertentu yang mengalami pembengkakan, termasuk pita suara. Pembengkakan pita suara pada ibu hamil bisa terjadi karena adanya peningkatan cairan sebanyak 50 persen seperti darah di dalam tubuh.

Kenaikan cairan ini kemudian memicu lendir, sehingga pita suara pun ikut meningkat dan menyebabkan pita suara bergetar lebih lambat dari sebelumnya.Inilah yang menyebabkan suara ibu hamil terkesan lebih berat dari biasanya.

4 dari 5 halaman

Stres dan Kelelahan

Berbagai kecemasan yang dipikirkannya tanpa disadari membuat perubahan pada bagian suara. Saat kondisi tubuh sudah sangat lelah, suara Moms akan menjadi lebih lemah dan terkesan lebih rendah.

5 dari 5 halaman

Perlukah ke Dokter?

Walau normal, Ibu hamil perlu mewaspadai bila perubahan suara yang terjadi sudah sampai menyebabkan rasa sakit saat berbicara dan mulai kehilangan suaranya sendiri. Agar lebih yakin, ada baiknya Moms langsung periksakan ke dokter kandungan. Ini penting sekali untuk membantu dalam mengawasi kesehatan menjelang persalinan.

Semoga informasi ini bermanfaat ya!

Beri Komentar