Benarkah Kontak Mata yang Intens adalah Tanda Jatuh Cinta?

Reporter : Olivia Lidya Elsanty
Jumat, 25 Juni 2021 14:15
Benarkah Kontak Mata yang Intens adalah Tanda Jatuh Cinta?
Kontak mata jauh lebih intim daripada kata-kata.

Banyak yang bilang cara seseorang menatap orang lain bisa mengindikasikan perasaan mereka. Biasanya, pasangan kekasih atau suami istri pasti punya tatapan berbeda yang hanya ditunjukkan untuk pasangannya.

Saat menatap orang yang kita cintai secara intens, timbul ketegangan dan keindahan dari momen tersebut. Kadang, kita merasa waktu seolah-olah berhenti dan kita tergeser ke dimensi yang berbeda.

1 dari 5 halaman

Seringkali, laki-laki adalah pihak yang lebih sering melakukan kontak mata secara intens. Namun pernah nggak sih kamu berpikir apa makna dari tatapan intens yang diberikan laki-laki padamu?

Melansir dari Herway.net, berikut adalah beberapa alasan kenapa laki-laki cenderung suka menatap mata pasangan secara dalam dan intens. Simak ulasan selengkapnya ya..

2 dari 5 halaman

1. Kontak mata yang lama merupakan tanda kepercayaan diri

Ilustrasi Kontak Mata © Diadona

Saat seorang laki-laki terang-terangan menatap mata seorang perempuan dalam waktu yang lama, ini berarti dia memiliki rasa percaya diri. Bukan hanya pada dirinya sendiri, tapi pada perasaan yang dimilikinya.

Kalau dia nggak percaya diri pada perasaannya padamu, dia tentunya akan menghindari kontak mata. Lagipula dengan cara ini, dia ingin kamu menyadari bahwa dia memperhatikanmu.

3 dari 5 halaman

2. Kontak mata adalah cara ampuh untuk menarik perhatian seseorang

Ilustrasi Kontak Mata © Diadona

Saat laki-laki memberikan tatapan mata pada perempuan, tubuh dan pikiran akan memberi sinyal yang kadang bikin perasaan jadi 'liar'. Di satu pihak, ada perasaan yang menghangat, tapi di sisi lain timbul rasa antisipasi dan ketegangan.

Kamu mungkin berusaha menormalkan perasaan yang bergejolak. Namun tanpa disadari, kamu mulai mencari-cari kenapa dia menatapmu dalam waktu yang lama. Entah disengaja atau tidak, kontak mata antara lawan jenis memang seolah jadi magnet yang susah dihindari.

4 dari 5 halaman

3. Kontak mata secara intens menunjukkan rasa ketertarikan yang kuat

Ilustrasi Kontak Mata © Diadona

Kontak mata yang intens tidak terjadi secara kebetulan, sudah jelas ada perasaan tertarik, sayang, atau bahkan cinta. Jika dua orang yang bertatapan secara intens ini saling mengenal atau bahkan cukup dekat, biasanya akan timbul 'kupu-kupu di perut' yang bikin perasaan jadi menghangat.

Kontak mata merupakan salah satu hal yang paling kuat dan bisa mendefinisikan bahwa cinta dan romansa sedang berkembang. Banyak yang bilang, pandangan mata yang saling terkunci bisa menghubungkan perasaan dua jiwa.

5 dari 5 halaman

Jika hal ini terjadi pada pasangan yang menjalin hubungan, kontak mata secara intens melambangkan kepercayaan yang mendalam, hubungan yang kuat, dan kasih sayang yang utama. Ada banyak hal yang tersampaikan melalui kontak mata, seperti rasa syukur atas keberadaan pasangan.


Sebuah pepatah mengatakan, kontak mata jauh lebih intim daripada kata-kata. Itu sebabnya, kontak mata seringkali bisa menyampaikan perasaan yang susah diungkapkan lewat kata-kata. So, gimana nih menurutmu?

Beri Komentar