Makna Tersembunyi di Balik Kalimat Penolakan 'Kamu Terlalu Baik Buat Aku'

Reporter : Olivia Lidya Elsanty
Rabu, 6 Mei 2020 12:15
Makna Tersembunyi di Balik Kalimat Penolakan 'Kamu Terlalu Baik Buat Aku'
Kalimat penolakan ini kayaknya udah nggak asing lagi..

Pernah nggak sih kamu menyatakan cinta pada seorang perempuan, tapi dia justru menolakmu? Pasti sakit banget sih..

Apalagi kalau dia beralasan bahwa kamu terlalu baik baginya, kayak aneh banget kan? Rasanya agak nggak masuk akal sih, tapi ternyata kalimat itu menyimpan makna tersembunyi lho. Yuk, simak ulasan berikut ini.

1 dari 6 halaman

Kamu Terlalu Sering Minta Maaf, Padahal Nggak Berbuat Salah

Terlalu sering minta maaf padahal nggak berbuat salah adalah hal yang sebenarnya nggak baik lho. Mungkin kamu hanya ingin mengalah agar tidak timbul pertengkaran, tapi cara ini justru membuat kamu tampak insecure.

Kamu seolah takut kehilangan si dia yang mungkin bahkan belum jadi milikmu. Dari sini si gebetan justru akan menganggapmu sebagai sosok yang sebenarnya kurang tegas.

2 dari 6 halaman

Kamu Sulit Mengungkap Kejujuran

Ilustrasi Menolak Cowok © Diadona

Ketidakjujuran terhadap gebetan biasanya terlihat manakala kamu sering menyembunyikan perasaan agar tidak berdebat. Atau mungkin kamu seringkali diam karena takut salah bertindak.

Cara-cara semacam ini mungkin membuat kamu jadi sosok baik yang nggak terlalu menuntut ini itu pada pasangan. Tapi si gebetan justru bisa jadi ilfeel dan malah meninggalkanmu lho.

3 dari 6 halaman

Kamu Selalu Berusaha Memenuhi Permintaannya

Ada tipe laki-laki yang selalu berusaha memenuhi permintaan sang wanita pujaan hatinya. Dengan dalih agar sang wanita bahagia, mereka rela berkorban segala-galanya.

Tapi sayangnya, 'kebaikan' ini justru membosankan di mata wanita. Kamu terlalu lemah dan gampang diatur-atur, seolah tidak punya pendirian.

4 dari 6 halaman

Terlalu Mengutamakan Pasangan sampai Melupakan Diri Sendiri

Ilustrasi Menolak Lamaran © Diadona

Sikap dari insecurity kadang membuat kamu berani mempertaruhkan segalanya bagi si perempuan tercinta. Bahkan demi mendahulukan sang wanita, kamu rela menyisihkan kebahagiaanmu sendiri.

Perlakuanmu yang semacam ini akan membuat kamu mudah diinjak-injak oleh si wanita. Sehingga bukan hal yang mengherankan jika sang wanita bisa meninggalkanmu tiba-tiba.

5 dari 6 halaman

Kamu Cenderung Memendam Perasaan saat Tersakiti

Entah sengaja atau tidak, tapi kamu pasti pernah merasa tersakiti oleh perlakuan sang gebetan. Bukannya mengungkapkan kekesalan, tapi kamu justru memendamnya.

Kamu berharap cara ini akan membuat mereka luluh dengan pengorbananmu, tapi nyatanya nggak demikian. Sama saja kamu mengumpankan diri pada hubungan yang toxic. Mungkin hubungan kalian bisa bertahan, tapi sebenarnya ini justru nggak sehat.

6 dari 6 halaman

Cinta dengan lawan jenis itu nggak salah. Tapi kalau kamu berkorban bahkan sampai mengesampingkan akal sehat hanya demi mendapat cinta yang kamu mau, itu namanya obsesi sih. 

Beri Komentar