Padahal kan Udah Putus, tapi Kenapa sih Mantan Pacar Masih Suka Ganggu Hubungan?

Reporter : Novi Hardita Larasati
Senin, 11 Mei 2020 16:10
Padahal kan Udah Putus, tapi Kenapa sih Mantan Pacar Masih Suka Ganggu Hubungan?
Hayoo, mantan pacarmu kira-kira masih suka ganggu nggak nih?

Mungkin bagi beberapa orang saat memutuskan hubungan dengan pasangan masih tidak bisa diterima dengan baik. Sehingga, mereka memutuskan untuk terus melakukan komunikasi bahkan sampai bersikap posesif.

Namun, bagaimana kalau kamu yang mengalami hal terebut? Meski sudah menjadi mantan, perempuan mana sih yang tidak khawatir kalau mantan sang pacar masih sering komunikasi?

Pasalnya, adanya mantan dalam hubungan baru membuat entah hubungan menjadi tambah lengket atau malah menjadi renggang. Oleh karena itu, jangan sampai hubungan yang baru kamu jalani ini berpisah hanya karena kesalahan kamu sendiri.

Untuk itu, segera atasi mantan sang pacar yang posesif terebut dengan langkah berikut ini.

1 dari 3 halaman

Jangan Berikan Reaksi Apapun

Ilustrasi Mantan Pacar Ketahuan Chatting © Diadona

Reaksi kamu mungkin akan berlebihan saat tahu mantannya pacar masih terus mengganggu kalian. Namun, kali ini kami nggak akan menyarankan kalian untuk tahan cemburu dan jangan menuduh pasangan kalian sendiri—karena tentu kalian akan lebih mengerti hal ini.

Justru sebagai pasangan yang sah, yang sudah dipilih dibandingkan sang mantan, kamu memiliki “ level” lebih tinggi di bandingkan dia. Konyol kalau kamu justru berurusan dengan orang penasaran itu, apalagi hingga twitwar, bertengkar di jalanan, atau malah saling sindir.

Ibaratnya, sang mantan itu sedang cari perhatian kamu dan pasangan kamu. Nah, kalau kamu meladeni dia, itu sama saja bentuk perhatian kamu, jelas sang mantannya pacar akan jauh lebih berulah.

Mungkin sulit, tapi kamu bisa kok untuk menganggap dia nggak pernah hadir dalam hidupmu.

2 dari 3 halaman

Bersikap Ramah Saat Bertemu dengan si Mantan

image © Diadona

Nggak sengaja bertemu dengan mantannya pacar di sebuah acara? Santai aja, kamu sedang nggak bertemu macan, kok.

Saya sih menyarankan kamu untuk memasang wajah manis dan ramah kamu di depan si mantan. Kan secara logika, kamu nggak memiliki masalah personal dengan dia.

Selain itu, tunjukkan sikap dewasa, agar mantannya pacarmu itu sadar bahwa kamu memang wanita baik yang pantas menggantikan posisinya. Justru jika kamu bersikap kasar, sang mantan akan jauh lebih drama dan mengecap kamu sebagai wanita yang buruk.

3 dari 3 halaman

Saling Percaya dan Terbuka

Ilustrasi Pasangan Berkencan © Diadona

Nggak masalah kalau kamu mengatakan kekhawatiranmu kepada pasangan. Wajar, apalagi kalau pasangan sepertinya acuh tak acuh dengan masalah itu sendiri.

Biar kamu tidak semakin bingung, mintalah kepada pasangan agar dia tetap terbuka dengan kamu. Jangan dibicarakan secara emosi dengan kalimat-kalimat menyudutkan, karena itu akan terekam di otak dia saat akan membicarakan mantan dengan kamu.

Sehingga saat si dia jujur dengan kamu, sepahit apa pun, kamu harus terima dengan sabar dan tenang, kemudian cari solusi bersama.

Ingat, kunci dalam hubungan ialah percaya dengan apa pun yang pasangan katakan. Kalaupun dia nanti berkhianat di belakang kamu, itu bukan urusan kamu bahkan kamu harus bersyukur karena kamu tahu bagaimana nggak berkualitasnya pasangan kamu. Iya nggak?

Beri Komentar