Trik Jitu Atasi Suami yang Tiba-Tiba Jadi Pemalas selama Puasa

Reporter : Olivia Lidya Elsanty
Minggu, 18 April 2021 09:15
Trik Jitu Atasi Suami yang Tiba-Tiba Jadi Pemalas selama Puasa
Jangan cuma marah-marah ya Mom..

Punya pasangan yang malas emang agak cukup mengesalkan ya Mom. Jika pekerjaan rumah sedang menumpuk dan pasangan nggak ada keinginan untuk membantu, tentunya bisa bikin marah, kesal, bahkan frustasi.

Apalagi saat menjalani puasa, hal-hal semacam ini tentunya bisa menguras emosi. Namun, sebaiknya Mom jangan langsung marah-marah dan menggerutu ya..

Jika suami terus-menerus bermalas-malasan, Mom bisa menggunakan cara yang tepat untuk mengingatkannya. Melansir dari Times of India, berikut ada 7 cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi suami yang malas. Check this out!

1 dari 4 halaman

1. Buat suami merasa dibutuhkan

Ilustrasi Suami Membantu Istri © Diadona

Hal pertama yang bisa Mom lakukan yakni membuat suami merasa selalu dibutuhkan. Walau mungkin Mom bisa melakukan beragam hal tersebut, ada baiknya jika Mom tetap melibatkan suami. Cara ini akan membuat suami merasa bangga karena tetap jadi sosok yang diandalkan oleh istrinya.

2. Sesekali berikan pujian atas kerja kerasnya

Kadangkala, suami bisa melakukan berbagai hal namun dengan keadaan yang terpaksa. Jika sudah seperti ini, Mom perlu mengapresiasi pekerjaannya jika sudah selesai. Berikan pujian agar suami bisa lebih luluh dan merasa pekerjaannya dihargai.

2 dari 4 halaman

3. Tak perlu banyak mengomel

Ilustrasi Pasangan Suami Istri © Diadona

Perlu diketahui, mengomel hanya akan membuat suami malas membantu Mom melakukan pekerjaan rumahan. Coba deh sesekali meminta dengan cara baik-baik atau suara yang lembut. Siapa tahu suami bakal luluh dan langsung membantu Mom saat itu juga.

4. Biarkan dia bekerja dengan caranya

Jika suami sudah mau membantu melakukan pekerjaan rumah, maka terimalah bagaimana cara kerjanya. Pasalnya, setiap orang pasti punya cara masing-masing untuk menyelesaikan sesuatu. Jangan meminta suami untuk mengikuti cara Mom ya, bisa jadi dia malah nggak mengerjakan sepenuh hati tuh!

3 dari 4 halaman

5. Jangan terlalu memaksa

Ilustrasi Pasangan Suami Istri © Diadona

Jangan memaksa, jangan mengomel, dan jangan bersikap egois. Sesekali pahamilah jika suami juga ingin bermalas-malasan. Bisa jadi suami belum terbiasa dengan pola kerja dan keterampilan Mom dalam mengelola urusan rumah tangga. So, sabar-sabar aja ya Moms!

6. Ciptakan momen romantis saat mengerjakan pekerjaan rumah

Sembari melakukan pekerjaan rumah tangga, Mom bisa berusaha membangun suasana romantis dengan suami loh! Nggak harus bermesraan kok, bisa juga lewat membangun obrolan yang berkualitas. Atau mungkin mau nostalgia masa pdkt dan pacaran? Pasti bakal seru deh..

4 dari 4 halaman

7. Ambil waktu luang untuk bersenang-senang

Ilustrasi Packing © Diadona

Yang terakhir yakni rencanakan atau ambil waktu luang untuk bersenang-senang. Tapi sebelum itu, Mom bisa meminta suami untuk mengatur atau menyiapkan keperluan kalian. Bantu suami hilangkan kemalasan tersebut, tapi jangan sampai Mom bertindak sebagai mandor ya hehe~


Menghadapi suami yang tiba-tiba jadi pemalas nggak harus pakai urat dan marah-marah kok Moms. Semua bisa diselesaikan secara baik-baik, supaya hasilnya pun sesuai keinginan. Selamat mencoba!

Beri Komentar