15 Tempat Wisata Kuliner di Batam dengan Varian Menu Paling Nikmat dan Bikin Ketagihan!

Reporter : Nasa
Selasa, 23 Februari 2021 12:15
15 Tempat Wisata Kuliner di Batam dengan Varian Menu Paling Nikmat dan Bikin Ketagihan!
Yuk simak deretan rekomendasi tempat wisata kuliner di Batam dengan varian menu paling nikmat berikut ini.

Tempat wisata kuliner di Batam terus berkembang, seiring dengan kemajuan ekonominya. Batam sendiri merupakan kota terbesar di Provinsi Kepulauan Riau dengan kemajuan ekonomi yang sangat pesat.

Pasti kamu pernah denger juga nih, kalau Batam juga jadi daerah di Indonesia yang berbatasan langsung dengan negara tetangga Singapura. Gak heran deh, kalau arus perkembangan ekonomi di daerah ini juga dapat pengaruh dari sana.

Wisata kuliner jadi salah satu bidang yang terus berkembang pesat. Mengingat lokasi Batam yang berada di kepulauan, varian kuliner seafood paling mendominasi nih di antara yang lainnya. Nah ini dia deretan rekomendasi wisata kuliner Batam yang sudah Diadona himpun dari berbagai sumber :

1 dari 2 halaman

Tempat Wisata Kuliner di Batam

Gak lengkap dong ya kalau datang ke Batam tanpa nikmatin beragam kelezatan kuliner khasnya. Biar kamu gak bingung lagi mau ke mana, yuk simak deretan rekomendasi tempat wisata kuliner di Batam berikut ini.

1. Nagoya Hill Food Street

Wisata Kuliner Batam - Nagoya Hill Food Street © Diadona

Rekomendasi tempat wisara kuliner di Batam yang pertama ada Nagoya Hill Food Street. Lokasinya ada di Jalan Teuku Umar, Lubuk Baja Kota. Kamu bakalan mendapati beragam menu seafood lengkap dengan varian harga yang sesuai dengan kantongmu.

2. De Sampan Seafood and BBQ

Wisata Kuliner Batam - De Sampan Seafood and BBQ © Diadona

Tempat wisata kuliner di Batam memang didominasi dengan sefood nih guys. Kali ini ada De Sampan Seafood and BBQ yang lokasinya ada di Jalan Raja M Tahir, Ruko Greenland Blok A no.1&2, Kota Batam. Resto ini menyediakan seafood segar yang bisa diolah sebagai menu lezat, dan dijamin menggugah selera dong ya.

3. Harbour Bay Seafood Restaurant

Wisata Kuliner Batam - Harbour Bay Seafood Restaurant © Diadona

Selanjutnya ada Harbour Bay Seafood Restaurant yang lokasinya ada di Jalan Duyung Sei Jodoh, Sungai Jodoh, Batam. Restoran unik ini lokasinya berada tepat di tepi pantai dengan pemandangan laut indah.

4. Rezeki Seafood

Wisata Kuliner Batam - Rezeki Seafood © Diadona

Tempat wista kuliner di Batam selanjutnya ada Rezeki Seafood yang berlokasi di Kampung Batu Besar, Pantai Batu Besar, Nongsa. Rezeki Seafood ini dikenal selalu menyajikan makanan laut yang segar dan berkualitas.

5. Sei Enam Seafood

Wisata Kuliner Batam - Sei Enam Seafood © Diadona

Kemudian ada Sei Enam Seafood yang terkenal dengan menu olahan kepiting saus pedasnya yang paling menggoda. Lokasinya ada di Jalan Engku Putri, Batam. Rata-rata harganya mulai dari Rp 100.000 - Rp 221.000.

2 dari 2 halaman

Wisata Kuliner Batam Center

Wisata Kuliner Batam - Rumah Makan Mie Tarempa © Diadona

Kali ini Diadona juga turut menghadirkan deretan wisata kuliner Batam Center yang bisa kamu jadikan sebagai tambahan referensi. Selain bisa dapatkan kuliner nikmat, kamu juga bisa nongkrong di tempat-tempat kuliner kece yang ada di Batam.

6. Rumah Makan Mie Tarempa (Kuliner mie tarempa, luti gendang)
7. Rumah Makan Tong Kee (Masakan khas Batam)
8. Golden Prawn 933 (Restoran seafood segar)
9. Resto saka (Sup tulang khas Batam)
10. De Lozzo Resto (Beragam menu ayam dan minuman nikmat)
11. Kue Bingka Nayadam (Kue tradisional khas Batam)
12. Lesehan Mitra Mall Batam (Lokasi dengan beragam lapak kuliner)
13. Tiban Centre (Pusat kuliner dengan harga terjangkau)
14. Ikan Bakar Pak Ndut (Menu varian ikan bakar terlengkap di Batam)
15. Anchor Cafe & Roastery (Cafe cozy dengan sajian menu kopi terlengkap di Batam)

Nah demikian deretan rekomendasi wisata kuliner Batam yang terdiri dari tempat wisata kuliner di Batam dan juga wisata kuliner Batam Center yang dihadirkan sama Diadona. Enjoy your trip ya guys!

Beri Komentar