Usia Rata-Rata Menikah di Berbagai Negara Seluruh Dunia, Ada yang di Atas 35 Tahun loh!

Reporter : Nasa
Senin, 26 Oktober 2020 08:29
Usia Rata-Rata Menikah di Berbagai Negara Seluruh Dunia, Ada yang di Atas 35 Tahun loh!
Negara mana itu?

Setiap negara pasti memiliki tradisi dan kebiasaan berbeda-beda jika dikaitkan 'pernikahan'. Bahkan setiap negara bisa dipastikan memiliki rentang rata-rata usia menikah yang berbeda-beda juga.

Bahkan tak sedikit negara yang sudah menetapkan batas minimal usia menikah, baik itu bagi laki-laki maupun perempuan. Kalau di Indonesia sendiri, batas minimal usia menikah adalah 16 tahun untuk perempuan. Kemudian 19 tahun untuk laki-laki.

Meski batas minimal aturan tersebut sebenarnya masih menuai kontroversi. Sebab ada Undang-Undang perlindungan anak yang menyebut bahwa mereka yang berusia di bawah 18 tahun adalah anak-anak.

Nah itu kalau di Indonesia ya. Kira-kira di negara lain apakah sama dengan di Indonesia. Admin nemu nih referensi menarik tentang rata-rata rentang usia menikah di berbagai negara seluruh dunia.

Tapi admin gak mengacu sama regulasinya nih. Admin pengen mengulas aja rata-rata usia menikah di berbagai negara itu di rentang usia berapa. Ini dia usia rata-rata menikah di berbagai negara di seluruh dunia yang dihimpun dari laman Quartz (26/10/2020) :

1 dari 7 halaman

1. Spanyol 29 tahun

Tradisi Pernikahan Spanyol © Diadona

Menurut data yang dihimpun pada tahun 2011, para pemuda di Spanyol rata-rata menikah di usia 27,7 tahun. Sedang para perempuannya menikah di usia 27,7 tahun. Jika di rata-rata, usia pernikahan yang lazim di Spanyol adalah usia 29,0 tahun.

2 dari 7 halaman

2. Jepang 29,9 tahun

Tradisi Pernikahan Jepang © Diadona

Nah kalau usia rata-rata menikah di negeri matahari terbit adalah 30,5 tahun untuk para laki-laki. Kemudian para perempuannya rata-rata menikah pada usia 29,2 tahun. Namun Jepang disebut sebagai salah satu negara yang masyarakat mudanya mulai enggan menikah.

Hal ini disebabkan oleh biaya pernikahan yang semakin tinggi. Hingga budaya kerja mereka yang tidak biasa. Makanya tak heran jika pemerintah Jepang bekerja keras untuk mendorong masyarakatnya menikah, guna mengendalikan laju pertumbuhan penduduk.

3 dari 7 halaman

3. Australia 30,6 tahun

Ilustrasi Pernikahan © Diadona

Kemudian ada Australia yang usia rata-rata pernikahannya berada di angkat 30,6 tahun. Para pria biasanya akan menikah ketika usia mereka menginjak usia 31,2 tahun. Sedang para perempuannya menikah di usia 29,9 tahun.

4 dari 7 halaman

4. Finlandia 31,7 tahun

Tradisi Pernikahan Finlandia © Diadona

Nah kalau di Finlandia usia rata-rata pernikahan berada di angka 31,7 tahun. Untuk para pria, rata-rata usia pernikahannya di usia 32,6 tahun, sedang para perempuannya berada di usia 30,7 tahun.

5 dari 7 halaman

5. Prancis 32,9 tahun

Tradisi Pernikaha Prancis © Diadona

Lalu ada Prancis yang usia rata-rata menikah bagi pria adalah 33,7 tahun dan bagi para perempuannya adalah 32.0 tahun. Kebanyakan para pemuda Prancis memang lebih memilih melakukan hal yang mereka inginkan dulu sebelum menikah.

6 dari 7 halaman

6. Italia 33,8 tahun

Tradisi Pernikahan Italia © Diadona

Kalau di Italia, usia rata-rata pernikahan laki-laki berada di angka 35,3 tahun. Sedang untuk para perempuannya berada di usia 32,2 tahun.

7 dari 7 halaman

7. Bulgaria 34,2 tahun

[crosslink_1]

Tradisi Pernikahan Bulgaria © Diadona

Nah posisi paling ujung ditempati sama Bulgaria yang rata-rata usianya berada di angka 34,2 tahun. Untuk rata-rata usia pernikahan prianya ada di angka 35,7 tahun. Sedang untuk para perempuannya ada di angka 32,6 tahun.

Masih menurut laman Quartz, sebenarnya ada banyak faktor yang menjadi latar belakang usia rata-rata menikah di berbagai negara. Faktor ekonomi disebut tak memberi pengaruh terlalu besar.

Para pemuda di perkotaan biasanya memang memilih menikah setelah mapan secara pendidikan dan finansial. Namun berbeda dengan di daerah-daerah, yang menganggap pernikahan sebagai cerminan tradisi.

Jadi memang banyak banget nih faktornya kenapa rata-rata usia pernikahan di berbagai negara itu beda-beda. Gimana nih guys menurutmu?

Beri Komentar